Mekanisasi Pertanian
Mekanisasi Pertanian memberikan pengetahuan tentang peranan dan penerapan mekanisasi pertanian, pengembangan dan lembaga alsintan di Indonesia, menelaah macam-macam sumber daya dan tenaga serta pemanfaatan di bidang pertanian, teknik menggunakan alat-alat dan mesin pertanian untuk pembukaan lahan, produksi pertanian, prosesing hasil pertanian, cara perhitungan biaya operasional alsintan, pemilihan alsintan sesuai kebutuhan dalam setiap tahap operasi pertanian. Sedangkan Praktikum Mekanisasi yang dilakukan oleh mahasiswa pertanian jurusan agroteknologi bertujuan untuk menjawab tantangan pertanian yang tangguh, mandiri dan berwawasan global, harapannya mahasiswa mahir mengoperasikan, menggunakan berbagai alat mesin pertanian.