Agro Widya Wisata Fak. Pertanian 14-17 Juni 2015
Agro Widya Wisata (AWW) merupakan matakuliah lapangan dengan bobot 1 SKS yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa Prodi Agroteknologi Fakultas Pertanian semester VI. Dalam kegiatan ini mahasiswa diberikan gambaran dan pengalaman secara langsung pada beberapa kegiatan usaha pertanian, mulai dari perencanaan, produksi, pengelolaan, samapai dengan pemasaran hasil produksi. Kegiatan AWW tahun ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 14-17 Juni 2015 dan diikuti oleh mahasiswa khususnya angkatan 2012. Obyek kunjungan berada di Yogyakarta dan Jawa Barat. (p)